Breaking News

PLT Pom dan Anggota Lakukan Bukber di Kf Wiwin Sungai Laur

Ketapang ,Kalbar.Xpost.co.id 
Sepuluh ramadhan 1446 Hijriyah 
Pelaksana tugas PLT Persatuan Orang Melayu POM kecamatan sungai Laur kabupaten Ketapang Kalimantan Barat melakukan buka puasa bersama Bukber di Keaksaraan Fungsional KF Wiwin 10 Maret 2025.

Hendra Wahyudi PLT POM sungai Laur menyampaikan bukber ini merupakan rangkaian kegiatan pom yang mana dalam bulan Ramadhan ini moment tepat untuk semua unsur pengurus pom bisa terus menyambung silaturrahim baik sesama pengurus maupun semua orang Melayu yang ada di sungai Laur ini pada umumnya.

"POM salah satu organisasi yang memiliki tanggung jawab sosial pada semua orang Melayu ,agar tetap taat dan patuh akan norma dan kaidah yang tertanam di jiwa kita,sebagai orang Melayu yang berakal dan bertakwa terhadap Tuhan yang maha esa Allah Subhana wa taala SWT tutur Hendra Wahyudi 

Hendra Wahyudi melanjutkan, Organisasi pom ini bukan hanya di daerah kita saja namun sudah mendunia,jadi kita harus menjalankannya dengan parameter yang terukur,kita semua harus menjamin lingkungan kita aman damai dan kondusif.Kita dukung pemerintah dan swasta dalam kemajuan daerah bangsa dan negara.

"Karena kemajuan suatu daerah tetap tidak luput dari dukungan  semua organisasi di daerah itu sendiri.mari kita semua memberikan kontribusi yang baik yang tidak bertentangan dengan Pancasila dan UUD negara kita ungkap Hendra Wahyudi 
Hendra Wahyudi berharap dalam waktu dekat kepengurusan pom sungai Laur akan melakukan pelantikan ketua dan unsur pimpinan yang nanti akan di berikan Surat Keputusan SK oleh ketua POM kabupaten Ketapang.

"Dengan SK depinitif nanti POM sungai Laur bisa menjalan kan organisasi yang sebaik baiknya,tentu yang sesuai serta berdasarkan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga POM itu sendiri cetus Hendra Wahyudi 

Terpantau yang hadir saat bukber ketua dewan penasehat serta pengurus pom kecamatan sungai,acara di lanjutkan sholat Maghrib berjamaah di surau alfikri kemudian makan malam bersama.

Roesliyani

Publis : Peru 
© Copyright 2022 - kalbar.expost.co.id