Kalbar.Xpost.co.id ,Lebanon Selatan - Satgas Indobatt XXIII-R/UNIFIL dalam hal ini Staf Cimic Indobatt menjadi motor penggerak pelaksanaan Intergrated Medical Camp kepada masyarakat yang didukung juga oleh Staf Cimic dari Spanbatt dan Nepbatt, bertempat di Hussainiyah Desa Suwwanan, Nabatieh, Lebanon Selatan, Lebanon, Kamis (27/3/2025).
Selaku Kasi Cimic Satgas Indobatt XXIII-R/UNIFIL Mayor Chk Eka Yudha Kurniawan, S.H., M.H. sebagai inisiator pelaksanaan Integrated Medical Camp guna dapat mendukung dan memberikan pelayanan kesehatan bagi para penduduk Desa Suwwanan yang sebagian merupakan penduduk asli desa Suwwanan dan sebagain lagi merupakan kelompok (IDP) Internal Displacement Person atau warga lebanon yang mengungsi dari desa asalnya karena desa asalnya telah hancur selama masa perang.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan secara maksimal bagi warga Lebanon yang tinggal di Desa Suwwanan tentunya saat ini sangat membutuhkan pelayanan kesehatan dikarenakan desa Suwwanan merupakan daerah yang terdampak akibat perang yang terjadi selama hampir lebih 1 tahun”, Pungkas Kasi Cimic.
Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan kegiatan koordinasi antar Staf Cimic di jajaran Sector East UNIFIL yaitu Lettu Chk Danang Setiyadi, S.H., M.H. selaku Pasi Cimic Satgas Indobatt XXIII-R, 1st LT Romero Pasi Cimic Spanbatt, dan Capt. Yeshna Pasi Cimic Nepbatt guna merencanakan kegiatan yang tepat sasaran dan berdampak bagi masyarakat Lebanon khususnya masyarakat Lebanon yang berada dalam Sector East UNIFIL (AOR) Area of Autorithy.
Dalam kegiatan Sector East UNIFIL Intergrated Medical Camp turut dibantu juga oleh Mr. Wael Hammadah selaku Pimpinan NGO yang juga membantu melakukan pelayanan kepada masyarakat Desa Suwwanan serta mendapatkan dukungan penuh oleh Mr. Ismail Abdulhasan Hammadah selaku kepala pemrintahan di wilayah tersebut.
Masyarakat sangat antusias dengan adanya kegiatan tersebut, dari mulai anak-anak, ibu-ibu, dan bapak-bapak berbondong-bondong mendatangi tempat kegiatan untuk berobat dan memeriksakan kesehatannya.
Pen Satgas Indobatt XXIII-R/UNIFIL
Red//Peru
Social Header